Langsung ke konten utama

Rencana Finansial Pribadi Saya




Di tengah sulitnya keadaan karena suasana pandemi yang suram ini, masih ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar setidaknya secara finansial kita lebih siap menghadapi masa depan. Berikut adalah tulisan mengenai bagaimana saya merencanakan keuangan pribadi saya setiap bulannya:


Alasan kenapa perencanaan finansial itu penting

Menurut saya di umur 20an adalah masa yang tepat untuk mulai berencana, setidaknya dengan memulai dari sekarang kita bisa membangun kebiasaan/habit untuk rinci dan tidak membelanjakan uang seenaknya serta membiasakan menabung dan berinvestasi sehingga dapat berkelanjutan hingga tua nanti.

Punya rencana yang jelas juga menjadikan fokus kita terhadap gaji yang kita terima menjadi terarah. Misal kita terima gaji sekian juta, maka kita sudah tahu berapa yang akan dipakai untuk pengeluaran tetap, berapa untuk konsumsi, berapa untuk perlengkapan pribadi dll. Atau mungkin jika ada barang yang ingin dibeli juga kita bisa sisihkan terlebih dahulu supaya tidak terpakai untuk konsumsi lainnya secara tidak sengaja.



Gambar 1. Rasio pengeluaran dari penghasilan


Ini adalah rasio yang saya rencanakan setiap bulannya, porsi Needs 51% yang merupakan pengeluaran penting, Saving berupa saldo di rekening tabungan, Invest dalam bentuk saham dan emas, serta Cadangan untuk menutupi Needs apabila masih kurang atau dimasukkan ke Saving kalau memang tidak terpakai di bulan itu. Untuk rinciannya saya tampilkan di tabel berikut:

Gambar 2. Tabel rincian rencana pengeluaran


  • Rincian pengeluaran Needs 51% mencakup pembayaran kosan 800k (seharusnya cari kosan yg lebih murah ya), 
  • Listrik token 100k yang selalu dibeli meskipun belum habis, 
  • Pulsa 150K untuk kuota, 
  • Makan dengan budget 50K per hari yang biasanya tidak melebihi itu karena seringnya masak dari belanja di pasar, 
  • Alat Mandi yang mencakup sabun, sampo dll serta jasa laundry kalau lagi malas cuci, 
  • Bensin.
  • Untuk Saving saya sisakan 1 Juta perbulannya di rekening, dan untuk Invest saya langsung transfer ke RDN saham dan juga emas (mungkin nanti bakal saya bahas lebih banyak tentang jenis investasi).

Membagi dan merencanakan budget setiap bulannya sangat membantu manajemen keuangan pribadi kita, tidak lupa untuk mencatat pengeluaran setiap harinya agar tahu apakah realisasi dari yang direncakan itu sudah sesuai atau belum sehingga bisa diubah lagi rasio perencanaannya kalau memang masih belum pas budgetnya.

Mencatat pengeluaran harian bisa dilakukan di aplikasi android, sudah banyak aplikasi jenis ini tapi saya lebih suka langsung di excel karena lebih mudah di edit dan dihitung, begini biasanya catatan saya:


Gambar 3. Sheet pengeluaran harian


Selain jumlahnya saya berikan komentar agar ingat itu pengeluaran apa dan agar tidak dobel catat. Selanjutnya saya akan bahas komponen Saving dan Invest


Menabung dan Investasi

Saya menyisihkan saldo 1 Juta di rekening saya, hal ini saya lakukan agar kalau sewaktu-waktu saya membutuhkan uang darurat maka saya bisa langsung pakai uang tabungan ini.

Selain menabung, saya juga membelanjakan 1 Juta lainnya untuk investasi. Perlu diingat kalau tabungan bukanlah suatu bentuk investasi, tabungan di rekening dalam jangka panjang akan kehilangan nilainya karena inflasi maka dari itu saya juga berinvestasi agar dalam jangka panjang nilai uang saya dapat bertahan dan bahkan bertambah nilainya.

Kalau investasi bisa mempertahankan nilai dan bahkan meningkatkan nilainya lalu mengapa tidak diinvestasikan semua saja? 

Nah pertama karena yang saya bilang di atas, tabungan rekening saya maksudkan untuk keadaan darurat ketika saya membutuhkan uang cepat, sedangkan saham dan emas akan sulit untuk dicairkan dalam bentuk uang, membutuhkan minimal dua hari kerja.

Kedua, karena saham dan emas ini saya maksudkan untuk jangka panjang sekitar 15-20 tahun lagi sehingga perlu ada tabungan rekening supaya saham dan emas ini tidak perlu saya sering-sering jualkan kalau saya butuh uang sewaktu-waktu. 

Itu sih kalau tujuan menabung dan investasi secara umumnya, selanjutnya saya bahas target menabung jangka pendek yang dapat direncanakan.

Gambar 4. Rencana jangka pendek


Kalau ada rencana jangka pendek seperti membeli tiket pesawat, membeli hape, laptop, atau barang-barang lainnya saya usahakan tidak memakai uang makan tetapi sedikit demi sedikit dicicil menggunakan uang yang saya rencanakan untuk di tabung di rekening.

Dengan begitu tidak ada istilahnya 'gak makan demi beli tiket' dan sebagainya, perencanaan ini juga kalau lebih cepat direncanakan akan lebih baik karena dengan rentang waktu yang lama maka besaran untuk ditabung per bulannya jumlahnya akan berkurang juga.


========================================================

Akhir Kata

Sekian yang dapat saya tuliskan mengenai kegiatan rutin saya setiap bulannya mengatur keuangan, semoga bisa bermanfaat untuk kita semua, jika ada saran atau pertanyaan boleh banget karena saya yakin banyak cara yang lebih baik untuk merencanakan keuangan daripada cara saya ini. 

Terimakasih telah membaca.






Komentar

Postingan populer dari blog ini

unfortunate circumstances

I noticed something different about myself, I no longer care about my appearance, I no longer care about people's feelings, Hell I no longer care about other people in general I have burned bridges and become this bitter person that lost the ability to empathize with others. Ada hal yang terjadi ketika kita berada dalam sebuah situasi terlalu lama, kita beradaptasi dengan sekitar kita dan lama kelamaan itu menjadi bagian dari diri kita. Saya tidak pernah membayangkan akan ada di posisi seperti ini begini lamanya. Semua hal di dunia ini jelas terlihat seperti sudah terencana dan terorganisir untuk membuat hidup saya sehambar mungkin sampai akarnya. Semua itu terjadi pada tahapan yang paling kecil dan perlahan yang sama sekali tidak saya sadari sehingga ketika saya mengetahuinya, semua itu sudah terlambat dan sudah terjadi pada tingkatan yang fundamental. Diri saya juga mengalami perubahan mikro itu seiring kehidupan saya yang bertransisi. Rasa empati yang hilang, semangat menjalani

You are not who you think you are

Kita selalu beranggapan bahwa Kita tahu siapa diri kita Mungkin iya dalam beberapa kasus tertentu Tetapi jarang ada orang yang tahu siapa diri dia sebenarnya. Bisa jadi kita beranggapan bahwa kita adalah seorang yang rajin Atau religius, atau pintar, atau senang berolahraga dan lainnya Tapi apa benar begitu? Mendefinisikan identitas diri bukan perjalanan yang semudah itu Identitas diri bukan sesuatu yang kita tahu secara subjektif saja Tapi kita harus melihat dan menguji diri kita secara objektif juga. Artinya kita harus bisa terlebih dahulu menjadi sebuah cermin Yang disana tidak ada lapisan subjektifitas atau pembelaan diri. Dengan memisahkan diri sebagai penilai dan yang akan dinilai Akan terlihat siapa kita sebenarnya dalam level alam bawah sadar Anggapan bahwa kita rajin, religius, pintar dan senang olahraga Akan terbukti atau akan tidak terbukti dengan melihat perilaku kita Bukan dari anggapan atau pengakuan diri kita saja. Sulitnya melakukan evaluasi diri ini adalah kecenderunga

The day after I killed myself

Before anyone wondering, no I’m not suicidal. I’m really afraid to die… but sometimes I couldn’t lift myself up to face this harsh reality either… This note isn’t my last note nor it is my suicide note, or whatever. This note is a closure, something that I needed for a long time, something that will serve me as a reminder that suicide is not a solution but rather another problem that will 100% spawn much more problems for people around me. What I wrote here is only a fiction about what would probably happened if I did end my life. Not to fantasize about dying or anything but this is just a reminder and an EVEN MORE reason why I shouldn’t give in… ============================== The day after I killed myself. The first one who will noticed my disappearance is probably my wife. Not contacting her for longer than 24 hours is already a cue that something is going on. I’ve told her so many times that I’m tired of living our marriage long-distance like this, I want to be by her side al